• Top Posts

  • Archives

  • Loopy loop

    take the benefits, left the meaningless

DISINFEKSI SALURAN AKAR DENGAN BERBAGAI MACAM BAHAN MEDIKAMEN

DISINFEKSI SALURAN AKAR DENGAN BERBAGAI MACAM BAHAN MEDIKAMEN

Bagian pelayanan medik

FAMILY DENTAL CARE

 

            Disinfeksi saluran akar adalah pembinasaan mikroorganisme patogenik yang mensyaratkan pengambilan terlebih dahulu jaringan pulpa dan debris yang memadai, pembersihan dan pelebaran saluran dengan cara biokimiawi, dan pembersihan isinya dengan irigasi. Disinfeksi saluaran akar dilengkapi dengan medikasi intrasaluran. Disinfeksi saluran akar adalah tahap penting dalam perawatan endodontik.

            Mikroorganisme yang terdapat di dalam saluran akar dapat menyerbu jaringan periapikal dan tidak saja menimbulkan rasa sakit, tetapi juga menhancurkan jaringan periodonsium termasuk tulang. Pada sebagian besar kasus dijumpai organisme gram positif, pada beberapa kasus dijumpai organisme gram negative, pada sedikit kasus dijumpai jamur. Organisme-organisme ini lebih sering ditemukan dalam berbagai kombinasi daripada sebagai suatu spesies tunggal. Anaerob yang harus ada (anaerob-obligat) sering dihubungkan dengan gigi yang mempunyai lesi periapikal.

            Flora yang terdapat di dalam saluran akar kebanyakan berasal dari rongga mulut. Organisme yang paling umum dijumpai adalah gologan streptokokus. Salah satu masalah dalam perawatan endodontik adalah menghilangkan organisme gram positif, karena organisme yang paling berlimpah di dalam rongga mulut, terutama terdiri dari streptokokus dan stafilokokus. Diantara streptokokus terdapat enterokous yang kecil tetapi resisten. Selain itu sejumlah kecil organisme gram negatif dapat diisolasi dari ludah dan dari saluran akar. Laporan tentang flora bakterial baru-baru ini melukiskan adanya anaerob obligat dan fakultatif.  

            Ada empat faktor yang membuat gigi rentan terhadap infeksi atau melemahkan obat disinfeksi, apakah dari suatu luka atau dari saluran akar gigi tanpa pulpa. Faktor-faktor yang dapat menghambat penyembuhan adalah:

  1. Trauma, sebaiknya gigi dibebaskan dari beban oklusi yang berlebih dengan cara didrinding pada permukaan yang secara langsung kontak dengan antagonisnya.
  2. jaringan yang didevitalisasi, bila terdapat dalam saluran akar atau jaringan periapikal akan mengganggu disinfeksi atau perbaikan.
  3. dead space atau ruang mati, biasanya terdapat di dalam saluan akar lateralis. Medikamen harus berkontak dengan mikroorganisme dalam seluruh bagian saluran akar.
  4. akumulasi eksudat, eksudat harus dapat dikeluarkan dari dalam saluran akar bila terjadi akumulasi.

Dressing saluran akar sebaiknya diganti seminggu sekali dan lebih sering pada perawatan kasus dengan lesi periapikal.

 

BAHAN MEDIKAMEN

Syarat bahan disinfeksi saluran akar:

  1. suatu germisida dan fungisida yang efektif
  2. tidak mengiritasi jarigan periapikal
  3. tetap stabil dalam larutan
  4. mempunyai efek antimikrobial yang lama
  5. aktif dengan adanya darah, serum, dan derivat protein jaringan
  6. mempunyai tegangan permukaan rendah
  7. tidak mengganggu perbaikan jaringan periapikal
  8. tidak menodai struktur gigi
  9. mampu dinonaktifkan dalam medium biakan
  10. tidak menginduksi respon imun berantara-sel

 

Disinfektan dapat digolongkan sebagai minyak esensial, kompoun fenolik, halogen, dan antibiotika.

 

1.      Eugenol

Bahan ini adalah zesens (essence) kimiawi minyak cengkeh dan mempuyai hubungan dengan fenol. Agak lebih mengiritasi dari minyak cengkeh dan keduanya golongan anodyne. Eugenol menghalangi impuls saraf interdental. Biasanya digunakan unuk perawatan pulpektomi. Bagian dari sealer (endomethasone-eugenol) dan bahan canpuran tumpatan sementara. (Zn Oksid-eugenol).

 

2.      ChKM (Chlorphenol kamfer menthol)

Terdiri dari 2 bagian para-klorophenol dan 3 bagian kamfer. Daya disinfektan dan sifat mengiritasi lebih kecil daripada formocresol. Mempunyai spektrum antibakteri luas dan efektif terhadap jamur.

Bahan utamanya; para-klorophenol. Mampu memunaskan berbagai mikroorganisme dalam saluran akar.

Kamfer sebagai sarana pengencer serta mengurangi efek mengiritasi dari para-klorophenol murni.  Selain itu juga memperpanjang efek antimikrobial

Menthol mengurangi sifat iritasi chlorphenol dan mengurasi rasa sakit.

 

3.      Cresatin

Dikenal juga sebagai metakresilasetat. Bahan ini merupakan cairan jernih, stabil, berminyak dan tidak mudah menguap. Mempunyai sifat antiseptik dan mengurangi rasa sakit. Efek antimikrobial lebih kecil dari formocresol dan  ChKM, sifat mengiritasi jaringan periapikal lebih kecil daripada ChKM. Sifat anodyne cresatin terhadap jarigan vital baik sekali, sehingga sering dipakai sebagai bahan dressing pasca pulpektomi.

 

4.      Cresophene

Terdiri dari: chlorphenol, hexachlorophene, thymol, dan dexamethasone, yaitu sebagai anti-phlogisticum. Pemakaian terutama pada gigi dengan permulaan periodontitis, apikalis akuta yang dapat terjadi misalnya pada peristiwa overinstrumentasi.

 

5.      Formocresol

Kombinasi formalin dan kresol dalam perbandingan 1:2 atau 1:1, Formalin adalah disinfektan kuat  yang bergabung dengan albumin membentuk suatu substansi yang tidak dapat dilarutkan, tidak dapat menjadi busuk . Pada beberapa pengujian mampu menimbulkan efek nekrosis dan inflamasi persisten pada jaringan vital. Selain itu juga bisa menimbulkan respon imun berantara-sel. Dianjurkan digunakan dalam konsentrasi rendah.

 

6.      Glutardehide

Minyak tanpa warna yang larut dalam air. Seperti formalin obat ini disinfektan kuat dan fiksatif. Dianjurkan digunakan dalam konsentrasi rendah (2%) sebagai obat intrasaluran. Pada penelitian ditemukan sedikit atau tidak ada reaksi inflamasi pada pemeriksaan histologik.

 

7.      TKF (Trikresol formalin)

Adalah campuran ortho, metha, dan para-cresol dengan formalin. Bersifat merangsang jaringan periapikal dan menyebabkan jaringan menjadi nekrosis.

8.      CaOH

Kompound ini juga telah digunakan sebagai medikamen saluran akar. Studi singkat oleh Grosman dan Stevens menemukan kalsium hidroksida tidak seefektif klorofenol berkamfer. Pengaruh antiseptiknya mungkin berhubungan dengan pH yang tinggi dan pengaruhnya melumerkan jaringan pulpa nekrotik. Tronstad dkk, menunjukkan bahwa CaOH menyebebkan kenaikan signifikan pH dentin sirkumpulpal bila kompoun diletakkan pada saluran akar. Pasta CaOH paling baik digunakan pada perawatan antar kunjungan dengan penundaan yang lama karena bahan ini tetap manjur selama berada di dalam saluran akar.

 

9.      N2

Suatu kompoun yang mengandung Paraformaldehida sebagai unsur utamanya, dinyatakan baik sebagai medikamen intra saluran maupu sebagai siler. N2 mengandung eugenol dan fenilmerkuri borat, dan kadang bahan tambahan termasuk timah hitam, kortokosteroid, antibiotika, dan minyak wangi. Ada beberapa pendapat yang menyatakan bahwa antibakterial N2 hanya sebentar dan menghilang kira-kira dalam waktu seminggu atau sepuluh hari.

 

10.  Halogen

Yang termasuk golongan ini adalah:

1.      sodium hipoklorit

Klorin dengan berat atom terendah menpunai daya antibakteri yang terbesar. Uap sodium hipoklorit bersifat bakterisidal. Disinfektan klorin bukan kompoun yang stabil karena berinteraksi cepat dengan bahan organik, sehingga baik diaplikasikan pada saluran akar tiap dua hari sekali.

2.      Yodida

Yodin sangat reaktif, berkombinasi dengan protein dalam ikatan longgar sehingga penetrasinya tidak terganggu. Bahan ini mungkin memusnahkan mikroorganisme dengan membentuk garam yang merugikan kehidupan mikroorganisme. Seperti kompoun klorin bahan ini efek antibakterialnya sebentar, tetapi merupakan medikamen yang paling sedikit mengiritasi.

 

FREKUENSI MEDIKASI

            Dressing sebaiknya diganti seminggu sekali dan tidak boleh lebih dari dua minggu karena dressing menjadi cair oleh eksudat periapikal dan membusuk karena interaksi dengan mikroorganisme.

            Dressing saluran akar sebaiknya dilakukan dengan cara memasukkan butiran kapas yang telah dibasahi medikamen dan diperas kelebihan medikamennya. Uap yang keluar dari medikamen sudah cukup efektif untuk mendisinfeksi kavitas pulpa. Saluran akar ditutup denganmeletakkan butiran kapas steril yang kedua diatas butiran kapas yang telah diberi obat dan ditutup dengan tumpatan sementara Cavit, Seng Oksid eugenol atau IRM.

Diabetes Melitus (DM)

Seperti mesin, tubuh memerlukan bahan bakar berupa energi untuk hidup. Energi ini didapat dari makanan berupa karbohidrat, protein dan lemak yang kemudian dipecah menjadi glukosa, asam amino dan asam lemak. Supaya dapat berfungsi sebagai bahan baker, zat makanan ersebut harus masuk ke dalam sel. Di dalam sel, zat makanan terutama glukosa dibakar melalui proses kimia yang rumit. Proses ini disebut dengan metabolisme, dimana insulin memegang peranan yang sangat penting.

 

Insulin, suatu hormon yang dihasilkan oleh pankreas, dapat diibaratkan sebagai anak kunci yang membuka pintu masuknya glukosa ke dalam sel. Bila insulin tidak ada, maka glukosa tidak dapat masuk ke dalam sel melainkan tetap berada di dalam pembuluh darah, sehingga kadarnya dalam darah meninggi. Dalam keadaan ini, badan akan menjadi lemas karena kurangnya sumber energi di dalam sel. Inilah yang terjadi pada DM jenis DMTI (Diabetes Melitus Tergantung Insulin).

 

Pada keadaan lain, yaitu pada DM jenis DMTTI (Diabetes Melitus Tidak Tergantung Insulin), jumlah insulin normal atau meninggi, tetapi jumlah reseptor yang terdapat pada permukaan sel kurang. Reseptor insulin ini dapat diibaratkan sebagai lubang kunci pintu masuk ke dalam sel. Meskipun anak kunci (insulin) banyak, tetapi karena jumlah lubang kunci (reseptor insulin) nya kurang, maka glukosa tetap tidak dapat masuk ke dalam sel sehingga sel akan kekurangan bahan bakar dan glukosa di dalam pembuluh darah meninggi.

 

Baik pada DMTI maupun DMTTI, kadar glukosa darah jelas meningkat. Bila kadar itu melewati batas ambang ginjal, maka glukosa akan keluar melalui air seni. Mungkin inilah sebabnya, penyakit ini juga disebut penyakit kencing manis.

 

Apa yang mempengaruhi timbulnya DM ?

Beberapa faktor yang mempengaruhi antara lain :

         keturunan

         kegemukan

         usia diatas 40 tahun

         ketegangan mental

         infeksi

         obat-obatan tertentu

         kehamilan

         alkoholisme

 

Bagaimana diagnosis ditegakkan ?

         gejala klasik adalah :

rasa haus yang berlebihan, sering kencing terutama malam hari dan berat badan menurun dengan cepat. Disamping itu kadang-kadang ada keluhan lemah, mengantuk, nyeri otot, kesemutan pada jari tangan dan kaki, cepat lapar, gatal-gatal, penglihatan kabur, gairah seks menurun, luka sukar sembuh dan ibu-ibu sering melahirkan bayi lebih dari 4 kg

         pemeriksaan kadar glukosa darah sewaktu 200 mg/dl atau lebih ditambah gejala khas diabetes

         glukosa darah puasa 140 mg/dl atau lebih pada 2 kali pemeriksaan pada saat yang berbeda

         apabila hasil pemeriksaan meragukan, dokter akan menganjurkan pemeriksaan-pemeriksaan yang lain, misalnya Tes Toleransi Glukosa (TTG).

 

Mengapa diabetes perlu ditanggulangi ?

Diabetes perlu ditanggulangi secara serius karena adanya akibat/ komplikasi yang ditimbulkannya. Komplikasi tersebut dapat mengakibatkan cacat tubuh, bahkan kematian bagi pasien yang bersangkutan. Kelainan yang didapat antara lain :

         penyakit jantung dengan segala akibatnya

         tergangunya fungsi ginjal

         gangguan pembuluh darah otak yang dapat berakibat kelumpuhan

         penglihatan menurun, kebutaan

         tekanan darah tinggi

         impotensi

         luka yang sukar sembuh

         dll

 

komplikasi yang mengerikan itu dapat dihindari apabila penyandang diabetes patuh, cermat dan rajin memeriksakan diri sehingga kadar gulanya dapat terkendali.

 

Bagaimana kita menanggulanginya ?

 diabetes-food-pyramid.jpg    624diabetes.gif

Pilar-pilar pengobatan diabetes adalah :

  1. pengaturan makan
  2. latihan dan olahraga
  3. insulin dan obat anti diabetes
  4. penyuluhan kesehatan

 

Konsultasikan pada dokter anda tentang bagaimana anda akan mengatur makan anda sesuai dengan kondisi dan aktivitas sehari-hari, seberapa berat latihan yang boleh dilakukan, bagaimana cara perawatan kaki, kapan saat yang tepat untuk minum obat, dan sebagainya.

Tuberkulosa (TB Paru)

Apakah tuberkulosa paru itu ?

TB Paru adalah penyakit paru menular yang dapat menyerang siapapun (laki-laki, wanita, tua atau muda). Di Indonesia dari setiap 1000 penduduk 3-6 orang menderita TB Paru. Kematian karena TB Paru menduduki urutan ke empat dari sebab kematian di Indonesia.

TB

 

Apakah penyebabnya ?

TB Paru disebabkan oleh kuman (baksil) TB Mycobacterium tuberkulosa. Kuman ini sangat kecil, hanya dapat dilihat dengan alat pembesar. TB paru bukan penyakit keturunan.

 

Apakah gejala-gejalanya ?

Gejala- gejala penyakit TB Paru tidak khas, apalagi pada anak-anak. Akan tetapi kalau ada orang dengan gejala berikut ini, yang bersangkutan bisa diduga menderita TB Paru.

  1. batuk berdahak lebih dari 4 minggu
  2. pernah batuk darah
  3. demam selama lebih dari 4 minggu
  4. keringat malam tanpa penyebab yang jelas
  5. tidak ada nafsu makan terus menerus disertai penurunan berat badan

 

apabila terdapat gejala-gejal tersebut pada diri kita atau keluarga kita, bawalah segera ke puskesmas atau ke dokter untuk memastikan apakah yang bersangkutan benar-benar terserang penyakit TB paru.

 

Bagaimana penularannya ?

Penyakit TB Paru dapat menular langsung secara :

langsung

kuman-kuman yang berasal dari percikan ludah atau cairan hidung penderita berpindah ke orang lain secara langsung pada waktu mereka berbicara berhadap-hadapan, berciuman atau bersin.

Kuman-kuman TB yang berasal dari percikan ludah atau cairan hidung penderita bersama udara terhisap oleh orang lain.

Tidak langsung

Bila penderita TB Paru meludah di tempat yang lembabkemudian ludah yang mengandung kuman TB itu mengering diterbangkan angin lalu terhisap orang lain.

 

Bagaimana mencegah penularannya ?

Untuk menghindari penularan seorang penderita TB Paru hendaknya :

menutup mulut pada waktu bersin atau batuk

tidur terpisah dari keluarga

mengusahakan sinar matahari masuk ke ruang tidur. Menjemur alat-alat tidur sesering mungkin terutama waktu pagi hari

tidak meludah di sembarang tempat. Meludah di tempat yang sudah diisi sabun, karbol atau lisol, karena kuman TB mati oleh zat-zat tersebut

Apakah pengobatannya ?

TB Paru dapat disembuhkan dengan berobat secara tekun dan teratur selama 6 bulan atau 12 bulan, sesuai petunjuk puskesmas/ rumah sakit/ dokter

 

Apakah akibatnya bila penderita tidak berobat secara teratur ?

Kuman-kuman pada tubuhnya akan kebal terhadap obat, sehingga menyulitkan pengobatan.

 

Bagaimana pencegahan yang lain ?

Penyakit TB Paru dapat dicegah dengan :

imunisasi BCG, yang diberikan satu kali saja pada bayi berumur antara 3-14 bulan

meningkatkan daya tahan tubuh antara lain dengan makanan yang bergizi

 

 

— Penyakit TB Paru bisa sembuh, asal berobat secara tekun

Gagal Ginjal dan Cuci Darah

 

Apakah fungsi ginjal ?

Ginjal merupakan organ penting dalam tubuh dan berfungsi untuk membuang sampah metabolisme dan racun tubuh dalam bentuk urin (air seni), yang kemudian dikeluarkan dari tubuh.

 

Apakah gangguan fungsi ginjal (gagal ginjal) ?

keadaan penurunan fungsi ginjal

penimbunan racun dan sampah metabolisme

berat ringannya gejala tergantung kerusakan ginjal yang terjadi

 

Bagaimana gejala gagal ginjal ?

Gagal ginjal akan menimbulkan kumpulan gejala yang disebut sindroma uremi berupa mual, muntah, nafsu makan menurun, sakit kepala, lemah, sering masuk angin, sesak nafas, kembung, diare, pucat, kulit/rambut kering, muka sembab, sering “ceguken”. Mula-mula sering kencing pada malam hari, kemudian kencing berkurang atau sama sekali tidak kencing. Pada keadaan berat terdapat penurunan kesadaran disertai kejang-kejang.

 

Ada berapa macam gagal ginjal ?

gagal ginjal akut (GGA)

o timbul mendadak

o bila dikelola dengan baik akan sembuh sempurna

gagal ginjal kronik

o terjadi perlahan-lahan

o tidak dapat sembuh

o dengan berobat teratur, dapat menghambat memburuknya fungsi ginjal

 

Apa penyebab gagal ginjal ?

Gagal ginjal akut

o penyebab pre renal

§ muntaber

§ perdarahan

§ luka bakar yang luas

o penyebab renal

§ glomerulonefritis akut (muka sembab, kaki bengkak, tekanan darah meningkat, kadang disertai nyeri pinggang dan kencing berwarna merah.

§ Keracunan obat

o Penyebab post renal

§ Sumbatan saluran kemih (batu, tumor, bekuan darah, dsb)

§ Ditandai nyeri pinggang hebat seperti diremas-remas, kadang-kadang kencing berwarna merah, berkurang atau sama sekali tidak kencing

Gagal ginjal kronik

o Glomerulonefritis kronik

(muka sembab, kaki bengkak, tekanan darah tinggi, kencing berkurang hilang timbul)

o Diabetes mellitus

o Hipertensi

o Batu ginjal

o Obat-obatan

 

Untuk mencegah terjadinya gagal ginjal, apabila anda menjumpai keadaan seperti tersebut diatas, segeralah berkonsultasi ke dokter.

 

Penatalaksanaan gagal ginjal

  1. konsultasi : diet, obat-obatan dan kontrol teratur
  2. terapi ginjal pengganti (TGP), dilakukan bila cara konservatif tak berhasil

 

Terapi ginjal pengganti (TGP)

  1. cangkok ginjal
  2. dialisis :
    1. peritoneal dialisis
    2. hemodialisis

 

Prinsip dialisis :

Bila 2 macam cairan dengan kepekatan yang berbeda dibatasi oleh membran semipermeabel maka oleh karena proses konveksi dan difusi, kepekatan cairan akan berubah.

Cairan yang kurang pekat akan menjadi lebih pekat dan yang pekat menjadi kurang pekat

 

Peritoneal dialisis

Pada peritoneal dialisis, sebagai membran semipermeabel adalah peritoneum (selaput perut).

Cairan dialisat adalah cairan yang mempunyai komposisi zat terlarut yang mirip dengan plasma darah.

Cara : cairan dialisat dialirkan ke dalam rongga perut, dibiarkan selama 30 menit di dalam rongga perut. Disini terjadi proses konveksi dan difusi, sehingga sampah metabolisme dan racun tubuh akan berpindah ke cairan dialisat; kemudian cairan dialisat dikeluarkan. Hal ini dilakukan berulang-ulang sampai sampah metabolisme dan racun tubuh berkurang.

 

Hemodialisis :

1

Hemodialisis adalah suatu cara untuk memisahkan darah dari sampah metabolisme dan racun tubuh bila ginjal sudah tak berfungsi. Disini digunakan ginjal buatan yang berbentuk mesin hemodialisis.

Cara kerja :

Darah dikeluarkan dari tubuh melalui pipa-pipa plastik menuju mesin ginjal buatan (mesin hemodialisis). Setelah darah bersih dari sisa metabolisme dan racun tubuh, darah akan kembali ke tubuh. Pada GGA dilakukan hemodialisis sampai fungsi ginjal membaik. Pada GGK berat, dilakukan hemodialisis 2-3 kali seminggu, diulang seumur hidup atau sampai dilakukan cangkok ginjal.

Kesehatan Gigi

Apa penyebab kerusakan gigi (karies gigi) ?

Suatu lapisan lengket dan tidak berwarna tempat berkumpulnya kuman atau disebut plak, tumbuh di gigi anda.

Gula dari makanan yang anda makan akan diubah oleh kuman-kuman yang terdapat pada plak, akan menghasilkan asam.

Asam tersebut akan merusak email, membuat email keropos; sehingga lambat laun akan terjadi lubang pada gigi (karies gigi).

 

Apakah saya harus menghindari gula sama sekali?
Idealnya begitu, tetapi yang penting anda bisa membatasi gula yang dimakan selama sehari.

Ingat ! setiap kali gula bersatu dengan plak, akan memperbesar pengaruh asam terhadap gigi.

Jadi, hindarilah makanan yang manis dan lengket sepanjang hari diantara waktu makan.

 

Apakah yang menyebabkan radang gusi?

Radang gusi disebabkan oleh timbulnya plak pada batas pertemuan gigi dengan gusi. Pada keadaan normal jaringan gusi melekat erat pada gigi; sehingga melindungi akar gigi dari kuman-kuman dalam mulut.

Kehadiran plak gigi di sekitar akar gigi, yang dibiarkan bertumpuk dan mengeras akhirnya menimbulkan karang gigi yang akan merusak jaringan penyangga gigi.

Hal itu menyebabkan gigi goyah dan akhirnya tanggal.

 

INGAT !! RADANG GUSI MERUPAKAN PENYEBAB UTAMA TANGGALNYA GIGI PADA ORANG DEWASA

 

Bagaimana cara membersihkan plak?

Plak adalah penyebab utama kerusakan gigi, oleh karena itu membersihkan plak sangat penting untuk kesehatan mulut. Anda dapat melakukan dengan cara menyikat gigi secara teratur dan cermat. Saat yang paling tepat adalah menyikat gigi langsung setelah makan.

Bila hal ini tidak memungkinkan, sebaiknya berkumur dengan air bersih atau makan buah-buahan yang berair dan berserat. Atau minimal menyikat gigi 2 kali sehari setelah makan pagi dan menjelang tidur malam. Lamanya menyikat berbeda untuk setiap individu. Sekurang- kurangnya membutuhkan 2-3 menit setiap penyikatan.

 

Bagaimana cara menyikat gigi yang baik?

Posisi kepala sikat harus membentuk sudut 45° dan arah pergerakan sikat harus sama dengan arah tumbuh gigi, yaitu dari gusi ke arah mahkota gigi; jangan ada gigi yang terlewati, juga dataran pengunyah gigi harus disikat dengan gerakan maju mundur.

 

Apa yang dimaksud dengan : memperkuat gigi dengan mineral ?

Salah satu mineral yang diketahui memperkuat gigi terhadap karies adalah Fluor.

Fluor memperkuat gigi dengan cara membuat suatu lapisan email yang keras dan tidak mudah larut dalam asam.

Pemakaian yang paling mudah kita lakukan adalah menyikat gigi dengan pasta gigi yang mengandung Fluor.

 

Berapa bulan sekali pemeriksaan gigi yang ideal?

Pemeriksaan gigi perlu dilakukan 6 buan sekali, agar bila terdapat kelainan dalam mulut dapat diketahui pada tahap permulaan.